You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dinas KPKP Terus Intensifkan Pengawasan Pangan Segar
.
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

Dinas KPKP Terus Intensifkan Pengawasan Pangan Segar

Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta terus melakukan pengawasan pangan segar hasil pertanian, produk hewan, dan hasil perikanan di masa pandemi COVID-19 untuk menjamin keamanan pangan bagi warga Jakarta.

Memastikan keamanan pangan

Kali ini pengawasan pangan dilakukan di lima pasar swalayan yakni  Farmers Market Golden Truly, Jakarta Pusat; Carrefour Buaran, Jakarta Timur; Superindo Sunter Kirana, Jakarta Utara; Giant Ekspress Cilandak KKO, Jakarta Selatan; dan Hari Hari Lokasari, Jakarta Barat.

Kepala Dinas KPKP DKI Jakarta, Darjamuni mengatakan, bentuk pengawasan yakni dengan melakukan uji sampel terhadap hasil pertanian, produk hewan, dan hasil perikanan.

Dinas KPKP Lakukan Pengawasan di Pasar Ikan Muara Angke

Hasil pertanian yang diuji meliputi, beras, bawang merah, bawang putih, cabai merah besar, cabai rawit merah, cabai merah kriting, cabai rawit hijau, kentang, wortel, kol gepeng, sawi putih, caisim, bayam, kangkung, tomat, kacang panjang, jeruk medan, lemon, apel, pir, anggur.

Untuk produk hewan yaitu, daging sapi, daging ayam, daging sapi atau ayam giling, jeroan ati/ampela. Sementara, hasil perikanan yang diuji di antaranya, ikan segar dan olahan hasil perikanan.

"Kami melakukan uji laboratorium 85 sampel komoditas pangan dan hasilnya 100 persen bebas formalin dan residu pestisida," ujarnya, Rabu (29/7).

Ia menambahkan, melalui pengawasan yang dilakukan secara intensif diharapkan produsen juga terus menjamin ketersediaan makanan bermutu dan aman dikonsumsi masyarakat.

"Warga Jakarta tidak perlu khawatir mengonsumsi pangan segar yang beredar dan diperdagangkan di wilayah DKI Jakarta. Kami akan terus mengawasi dan memastikan keamanan pangan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4256 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1814 personFakhrizal Fakhri
  3. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1600 personFakhrizal Fakhri
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1578 personAnita Karyati
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1560 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik